Apa Itu Dana Pensiun dan Manfaat Dana Pensiun

Gaya Hidup471 views

Tahukah anda ketika pemberian pensiun kepada para karyawan bukan saja untuk memberikan kepastian penghasilan di masa yang akan datang, namun juga ikut memberikan dorongan bagi karyawan agar lebih semangat lagi untuk bekerja. Dengan adanya program jasa pensiunan dan sangat pentingnya dana pensiun bagi para karyawan akan merasa lebih aman, terutama bagi mereka yang menganggap pada usia pensiun sudah tidak lagi produktif untuk bekerja. Sedangkan bagi karyawan yang masih produktif juga akan memberikan dorongan bahwa jasa mereka masih bisa dihargai oleh perusahaan.

Apa sih Dana Pensiun itu?

Dana pensiun itu merupakan hal seseorang untuk memperoleh penghasilan setelah bekerja beberapa tahun dan sudah memasuki usia pensiun atau ada macam-macam sebab lain yang sesuai dengan perjanjian yang sudah di tetapkan oleh perusahaan dan juga anda. Dana pensiun ini biasanya ain diberikan dalam bentuk uang dan besarnya tergantung dari peraturan yang sudah ditetapkan dari perusahaan tersebut.

Perlu anda ketahui bahwa apa sih perusahaan dana secara arti luas merupakan perusahaan yang memungut dana dari masyarakat untuk peserta pensiun yang sudah sesuai perjanjian yang sudah di tetapkan oleh semua pihak. Dengan ini dana tersebut di kelola oleh suatu lembaga dan pemungutan dana diperoleh dari setiap karyawan suatu perusahaan tersebut, dan selanjutnya membayarkan kembali dana tersebut dalam bentuk pensiun dengan dalam jangka waktu yang sesuai perjanjian dari kedua belah pihak.

Yang dimaksud yang sudah saya jelaskan di atas adalah perjanjian yang diberikannya dana ketika karyawan sudah memasuki usia pensiun atau bisa sebab yang lain, yang mendapatkan hak yaitu dana pensiun. Yang hanya bisa mengelola dana pensiun adalah perusahaan yang mempunyai badan hukum, seperti bank  umum atau asuransi jiwa.

Jadi pada intinya kegiatan perusahaan dana pensiun merupakan memungut dana dari iuran yang di potong dari pendapatan karyawan suatu perusahaan.  Dana iuran ini selanjutnya di investasikan lagi ke dalam berbagai kegiatan usaha yang memberikan keuntungan bagi dana tersebut.

Manfaat dari Dana Pensiun

Setelah kita mengulas tentang pengertian dari dana satu ini, sekarang akan mengulas apa sih manfaat dari dana pensiun untuk karyawan maupun lembaga pengelola. Manfaat dan tujuan penyelenggaraan dana dari penerima pensiun bisa di lihat dari 2 atau 3 pihak yang terlibat. Apabila hanya dua pihak berarti antara pemberi pekerja dengan karyawan itu sendiri. Sedangkan ketika ada tiga pihak adalah pemberi kerja, lembaga pengelola pensiun dan karyawan, di mana selanjutnya masing-masing mempunyai tujuan tersendiri.

Untuk pemberi kerja tujuan atau manfaat dari penyelenggaraan dana pensiun bagai karyawan merupakan antara lain :

  • Dengan memberikan penghargaan kepada para karyawan yang telah mengabdi di perusahaan tersebut.
  • Ketika pada saat masuk usia pensiun karyawan atau anda tetap mendapatkan nikmat hasil yang diperoleh setelah bekerja di perusahaan tersebut.
  • Dapat memberikan rasa aman dari segi batin sehingga bisa menurunkan tur Dover setiap karyawan
  • Dapat meningkatkan motivasi kerja karyawan dalam melaksanakan tugas sehari-hari.
  • Dapat meningkatkan nama baik perusahaan di mata masyarakat dan pemerintah.

Dan untuk karyawan  yang menerima pensiun, manfaat yang di dapatkan dengan adanya dana pensiun sebagai berikut :

  • Kepastian memperoleh penghasilan di masa yang akan datang setelah anda memasuki masa pensiun
  • Akan mendapatkan rasa aman dan dapat meningkatkan motivasi pada saat bekerja.