Apakah sekarang ini Anda sedang mencari tips make up natural? Perempuan tak ubahnya seperti perhiasan yang selalu membutuhkan perawatan lebih agar selalu terlihat memukau. Berdandan merupakan salah satu kebiasaan yang lekat pada perempuan. Tak mengherankan apabila perempuan selalu menjadikan berdandan sebagai kegiatan rutinitas yang tidak bisa ditinggalkan. Berdandan atau bermake up pun ada caranya terlebih dengan banyaknya alat yang harus digunakan.
Selera bermake up antara perempuan satu dengan yang lainnya pun berbeda. Ada yang lebih menyukai kesan natural, ada pula yang justru suka dengan kesan glamour. Selera inilah yang kemudian menunjukkan bagaimana karakter seseorang.
5 Tips Make up Natural:
- Bentuk alis
Alis mata tebal dan sedikit melengkung ke atas sangat cocok Anda aplikasikan ketika ingin menunjukkan karakter Anda yang powerfull. Sementara bagi Anda yang memiliki karakter sedikit elegan maka mengaplikasikan alis mata kecil dan agak panjang menjadi pilihan yang tepat. Berikut tips make up alis mata agar terlihat natural:
- Ambil pensil alis yang nyaman dan tidak terlalu keras.
- Buatlah garis dari cuping hidung paling luar dan ujung mata bagian terdalam.
- Kemudian tarik garis sejajar antara cuping hidung terluar dan ujung mata paling luar.
- Setelah dirasa sudah pas, isi bagian dalam atau ruang alis kosong tadi dengan pensil alis. Anda bisa menggunakan warna coklat gelap untuk kesan yang natural.
- Jangan lupa sikat alis agar warna pensil alis merata.
- Concealer
Concealer ini dianggap menjadi alat make up yang ajaib lantaran mampu menyamarkan kantung mata. Tips bagi Anda yang ingin make up natural menggunakan concealer adalah pastikan Anda memilih concealer warna kuning atau warna yang satu tingkat lebih cerah dari foundation yang Anda gunakan. Aplikasikan dengan mengoles concealer segaris sejajar di bawah mata dari ujung mata terluar ke dekat hidung kemudian ratakan menggunakan sponge.
- Bulu mata
Masih seputar bagian mata, bulu mata juga perlu mendapatkan sedikit aksen agar terlihat lebih menarik. Buatlah bulu mata Anda sedikit lentik ke atas. Bagi Anda yang memiliki bulu mata yang panjang cukup mudah, Anda tinggal menggunakan penjepit bulu mata. Sedangkan bagi Anda yang memiliki bulu mata yang sedikit cara termudah adalah dengan menjepit bulu mata kemudian mengaplikasikan maskara agar bulu mata terlihat tebal dan berbobot.
- Lipstik
Nah yang ini tidak boleh terlewatkan yakni mengaplikasikan lisptik untuk pelengkap make up yang natural. Banyaknya warna lipstik dengan berbagai merek menuntut Anda untu selektif memilih mana lipstik yang cocok dengan bibir dan karakter Anda. Tips make up menggunakan lipstik dengan kesan natural, Anda bisa menggunakan lipstik dengan warna yang elegan atau tidak mencolok. Kemudian ketika mengaplikasikan pastikan warna lipstik merata dan tidak terlalu tebal.
- Bedak
Mengaplikasikan bedak di bagia akhir wajib dengan tujuan agar riasan terlihat maksimal serta untuk mengurangi minyak pada wajah. Tips make up natural ketika menggunakan bedak adalah gunakan bedak yang disesuaikan dengan foundation dalam artian jika foundation yang Anda gunakan warnanya sesuai kulit maka gunakan bedak dengan warna yang juga sesuai dengan kulit. Jangan lupa gunakan bedak dengan menepuk-nepuk bukan mengoles dengan tujuan agar bedak tahan lama tidak mudah luntur.
Memilih alat make up yang tepat menjadi cara terbaik untuk mendapatkan hasil make up yang natural dan sesuai dengan keinginan. Banyaknya penjual yang mengatasnamakan produknya ori namun nyatanya berlainan. Sungguh ini sangat merugikan terlebih ketika Anda sudah mengeluarkan banyak uang.
Tapi kini jangan khawatir, karena bisa belanja di toko jual make up terbaik JD.ID. Segala kebutuhan make up Anda terpenuhi dan dijamin 100% barang ORI sehingga Anda tidak perlu lagi mengkhawatirkan kualitasnya. Ayo segera belanja di JD.ID dan buktikan sendiri kualitasnya.